Terima Aspirasi Warga Dalam Jumat Curhat Polsek Pameungpeuk Polres Garut


 

 

Garut | Jumat Curhat merupakan program Kapolri yang di laksanakan serentak di seluruh Indonesia.

 

Kapolsek Pameungpeuk AKP Dindin Maoludin mengatakan, melalui Jumat Curhat ini Polri siap menerima dan menyerap semua aspirasi masyarakat. Jumat (02/06/2023).

 

"Polsek Pameungpeuk juga titip kepada semua warga masyarakat agar selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif," Ujarnya.

 

Adapun aspirasi, usulan maupun keluhan masyarakat yang di sampaikan dalam Jumat Curhat tersebut di antaranya, Antisipasi Kenakalan Remaja seperti Balap Liar, Knalpot Brong, Judi Online.

 

Selain itu juga Perederan Obat-obatan terlarang dan Minuman beralkohol, Antisipasi C3 (curanmor, curas dan curat) di Pemukiman Warga.

 

Adapun respon Polsek Pameungpeuk dalam masukan dari warga akan di selenggarakan Binluh dan Razia Miras di Wilayah Hukum Polsek Pameungpeuk.

 

Binluh Kenakalan Remaja, Pembubaran Geng Motor dan Deteksi dini penyalahgunaan narkoba, judi online berkordinasi dengan pihak sekolah.

 

"Terimakasih atas masukannya, kami dari Desa Paas akan selalu mendukung semua kegiatan warga yang positif, menanggapi usulan terakhir warga., " ucap warga

 

Selain usulan dan masukan di atas, masyarakat juga berharap agar kegiatan jumat curhat di rutinkan sebagai sarana penyampaian aspirasi warga.


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama