Wujudkan Pemilu Yang Damai, Polres Garut Lakukan Simulasi Sistem Pengamanan Kota

 


 Garut – Polres Garut menggelar kegiatan Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) persiapan Ops Mantap Brata 2023 tingkat Kabupaten Garut. Kegiatan sispamkota merupakan salah satu bukti kesiapan Polres Garut dalam rangka menjelang Pesta demokrasi /pemilihan umum pada tahun 2024. Selasa (10/10/2023).


Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K, M.Si, bertindak selaku penanggung jawab kegiatan Sispamkota Polres Garut. Kegiatan sispamkota tersebut dilaksanakan di Lapangan SOR (Sarana Olahraga) Ciateul Kecamatan Tarogong Kidul Kabupaten Garut.


Pada kesempatan tersebut turut dihadiri oleh Dandenpom III/2 Garut Letkol (K) Wiana Warsanah, SH, Dandim 0611/Garut diwakili Kasdim, Kabag Ops Kompol Saifuddin Hamzah, M.Si, Danyon Pelopor Brimob Kompol Iyus Ali Yusup S.H, Danki I AKP Ahmad Hidayat, Danki II Brimob AKP Riza Nurmansah, Kepala Devisi Teknis KPU Kab. Garut Dindin A Zaenudin, Perwakilan Bawaslu, Kepala BPBD Garut H. Aah Anwar Saefuloh, S.Sos., ST., M.Si, Kasat Pol PP Drs. H. Ucep Basuki Eko, S.h.,M.H, Kabid Wasdin Kesbangpol Kab. Garut Febirianto, S.T.hi, perwakilan dari Parpol Kab. Garut, Kapolsek Jajaran Polres Garut, personil gabungan TNI-Polri, Dishub, Pol PP, Damkar dan tamu undangan lainnya.


Pelaksana Sispamkota Polres Garut terdiri dari 1 SSK personil Kodim 0611 Garut, 1 SSK Dalmas Kerangka  Polsek jajaran Polres Garut, 1 SSK personil Dalmas Sat Samapta Polres Garut, 1 Kompi Satbrimobda Batalyon A Polda Jabar, 1 Kompi Satbrimobda Kompi 4 Garut dan 1 SSK personil Satpol PP Kabupaten Garut.


“Simulasi sistem pengamanan kota (sispamkota) ini merupakan langkah strategis yang kami ambil untuk memastikan bahwa kami siap dan mampu menjaga keamanan selama proses Pemilu 2024. Tentunya kami bekerja sama dengan berbagai instansi terkait seperti TNI, KPU, dan Pemerintah Kabupaten Garut untuk memastikan bahwa semua tahapan pemilu dapat berjalan dengan lancar, aman dan kondusif.” Imbuh Yonky.


Masyarakat Kabupaten Garut tentunya turut serta mengikuti kegiatan pemilu 2024, sehingga pada pelaksanaannya nanti kita sudah siap untuk melakukan pengamanan pemilu 2024, untuk evaluasi kedepan maka hal ini lah yang kita siapkan. Semua wajib bergandengan tangan untuk kelancaran dan keamanan agenda 5 tahunan seperti ini.


“Seperti diketahui kami simulasikan kegiatan ini dengan kondisi nyata, seperti kondisi tenang, menengah, hingga kondisi merah (anarkis) kita peragakan. Strategi dan tekhnis pelaksanaan pengamanan sudah dilakukan sesuai dengan SOP yang tentunya berdasarkan undang-undang maupun peraturan Kapolri.” Sambungnya.


“Hingga nanti pelaksanaan pengamanan kami tidak akan keluar dari SOP yang ada, karena dalam upaya pengamanan kita harus memperhatikan hak asasi manusia maupun didalam penindakan ataupun pelaksanaan tugas kita dilapangan. Insyaallah kami dari jajaran Polres Garut dan instansi terkait paham dan mengerti betul tentang aturan yang berlaku serta tidak mungkin melanggar aturan.”Tutupnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama