Garut – Polsek Cilawu Polres Garut kontrol lokasi bencana alam tanah longsor di Kampung Pananjungan Desa Sukamurni Kecamatan Cilawu Kabupaten Garut. Kamis malam (11/01/2024).
Bencana alam tanah longsor setinggi 50 meter yang diduga diakibatkan oleh hujan yang cukup deras di Kecamatan Cilawu, selain itu intensitas curah hujan yang tinggi menyebabkan aliran air dari bukit memenuhi saluran irigasi di sekitar lokasi.
Menurut keterangan warga kejadian tanah longsor tersebut terjadi pada sekitar pukul 18.00 WIB, kejadian tanah longsor ini pun mengakibatkan rumah milik Bapak Eman warga sekitar mengalami rusak serta Jalan Desa penghubung antara Garut dan Tasikmalaya tertutup oleh material longsor tanah.
Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K, M.Si, melalui Kapolsek Cilawu Kompol M. Duhri menyebutkan anggota Polsek Cilawu bersama unsur TNI, aparatur desa dan warga sekitar sedang melakukan upaya pembersihan material tanah longsor di sekitar lokasi.
“Saat ini petugas kami bersiaga di lokasi, sembari melakukan patroli mitigasi bencana dan memberikan himbauan kepada warga sekitar agar selalu waspada dan siap menghadapi potensi bencana alam di tengah cuaca ekstrim ini, pentingnya menjaga lingkungan alam sekitar pun menjadi faktor penting sebagai upaya pencegahan bencana alam.” Pungkas Duhri.
Posting Komentar