Garut - Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K., M.Si., bersama Forkopimda Kabupaten Garut tinjau aktifitas pemungutan suara pemilu di beberapa tempat pemungutan suara (TPS) di wilayah Kabupaten Garut. Rabu pagi (14/02/2024).
Turut hadir dalam kesempatan tersebut yakni PJ Bupati Garut Drs. H. Barnas Adjidin, M.M., M.Pd., Dandim 0611/Grt Letkol Czi. Dhanisworo, S.Sos., Dandenpom III/2 Garut Lektol Cpm Wiana Warsanah, S.H., Kepala Kejaksaan Garut Dr. Halila Rama Purnama, S.H., M.Hum.,Kasatpol PP Garut Basuki Eko, Kakesbangpol Garut H. Nurodin, M.Si., Waka Polres Garut Kompol Dhoni Erwanto, S.Si, S.I.K.,MH, Kabag Ops Polres Garut Kompol Maolana, SH, dan Pamatwil Dapil 1 AKP Agustana Eka Kusuma, S.I.K, M.AP.
Peninjauan lokasi pemungutan suara tersebut dilakukan di Tps Lapas Garut, tps SMAN 6 Garut dan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Rutan Kelas II Kabupaten Garut.
Yonky mengatakan jika kegiatan peninjauan tps tersebut merupakan salah satu bentuk sinergitas kegiatan Forkopimda Kabupaten Garut untuk memantau keamanan dan ketertiban saat proses Pemilu tahun 2024 serta memastikan seluruh masyarakat Kabupaten Garut menggunakan hak pilihnya dengan nyaman.
Posting Komentar